JANGAN TERLENA OLEH KEINDAHAN DUNIA HINGGA LUPA URUSAN AKHIRAT


_SERINGKALI  kita terlena oleh keindahan dunia. Sampai-sampai kita  lupa mempersiapkan bekal akhirat. Lebih dari itu, bahkan banyak orang memiliki ambisi besar untuk meraih sesuatu di dunia, sehingga ia lupa tentang amal baik yang akan dijadikan bekal untuk dunia akhirat nanti._


🌺 SIBUK menumpuk harta, kenikmatan berhasil diraih seolah ini sudah final dalam kehidupan. Mereka berangan-angan bahwa  Allah  telah rida dengan apa yang diperbuat.


🌺PADAHAL, Allah  berfirman, *_“Dan kehidupan dunia ini hanya senda gurau dan permainan. Dan sesungguhnya negeri akhirat itulah kehidupan yang sebenarnya, sekiranya mereka mengetahui.”_*  (QS. Al-‘Ankabut:  64).


🌺 SEJATINYA Allah  menghendaki agar orang bertakwa memandang kehidupan akhirat dengan penuh kesungguhan. Sebab, di sanalah kehidupan sejati akan dijalani manusia. 


🌺 SEMENTARA itu, terhadap dunia, Allah  menghendaki agar orang bertakwa  berlaku proporsional dan tidak terlampau ngoyo dalam meraih keberhasilannya. Sebab, Allah menggambarkan bahwa  kehidupan dunia ini sebagai tempat  orang sekadar bermain-main dan bersenda-gurau.


🌺 AKAN tetapi,  saat ini, tidak sedikit  orang  tidak beriman bertingkah dan berpacu merebut dunia. Allah menggambarkan bahwa kaum yang tidak beriman  tersebut amat peduli dan paham akan sisi material kehidupan dunia ini. Namun, mereka lalai dan kurang memahami pengetahuan  tentang  kehidupan akhirat.


🌺 ALLAH  berfirman, *_“Mereka mengetahui yang lahir (tampak) dari kehidupan dunia; sedangkan terhadap (kehidupan) akhirat mereka lalai.”_* (QS. Ar-Rum: 7)


🌺 SAAT manusia berada di alam akhirat,  barulah ia  menyadari kehidupan di sana yang sesungguhnya. Kesenangannya hakiki dan penderitaannya pun sejati.  Surga bukanlah khayalan dan sekadar dongeng orang-orang tua di masa lalu. Begitu pula dengan neraka sebagai mitos atau sekadar cerita  orang dahulu. 


🌺 SURGA dan neraka adalah perkara hakiki. Lalu, sudahkah kita berusaha untuk memperjelas status kita di akhirat? Apa hanya menanti sebuah penyesalan yang abadi?


🌺 _*SEMOGA Allah   rida menganugerahkan  kepada kita semua:  keselamatan dan  rahmat, kesehatan dan kebahagiaan, umur panjang penuh berkah, rezeki halal, serta  kemudahan mengarungi kehidupan dunia.*_*


Posting Komentar

0 Komentar