ISRA MIKRAJ, PERJALANAN DAHSYAT NABI MUHAMMAD SAW WAKTU MALAM MENGARUNGI RUANG ANGKASA MENEMBUS GUGUSAN BINTANG

SEBAGAI nabi dan rasul terbesar sepanjang zaman sekaligus penutup para nabi dan asul, Nabi Muhammad SAW mampu menggerakkan revolusi besar-besaran terhadap bangsa Arab. Hanya dalam waktu 23 tahun, Nabi Muhammad SAW  mampu mengubah perilaku bangsa Arab dari kemusyrikan kepada tauhid, dari bangsa biadab ke berperadaban agung. Kesuksesan tersebut bermula dari Isra Mikraj.


🌺 SUKSES Nabi Muhammad (Rasulullah)  SAW tersebut telah ditulis dalam  banyak buku oleh ulama, cendekiawan, hingga  orientalis. Maka, tidak heran, sosiolog sosialis Prancis, Michael Hart, menempatkan Nabi Muhammad SAW sebagai manusia terbesar dan teragung sepanjang zaman di antara 100 tokoh yang mampu mengubah sejarah dunia.  


🌺 KEBERHASILAN revolusi yang digerakkan Nabi Muhammad SAW tersebut  sesungguhnya dimulai setelah beliau menjalani Isra Mikraj. Israk Mikraj sebagai mukjizat terbesar Nabi Muhammad  setelah Alquran itu, dimaksudkan untuk menunjukkan kemahakuasaan Allah dan menguatkan hati Nabi Muhammad SAW untuk terus melanjutkan risalah perjuangan.


🌺 AYAT Alquran tentang Isra Mikraj adalah ini.  *_“Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidi Haram ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat."_*  (Q.S. Al-Isra’:1)


🌺NABI MUHAMMAD SAW dipanggil Allah  untuk menjalani Isra Mikraj. Perjalanan pada malam hari yang dialami  Rasulullah SAW tersebut dikawal   malaikat  Jibril dari Masjidil Haram (Makkah-Arab Saudi) ke Masjidil Aqsha (Palestina), lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha (langit ketujuh). 


🌺 PERJALANAN luar biasa tersebut  bukan kehendak  Rasulullah SAW, melainkan kehendak Allah. Untuk keperluan itu, Allah mengutus malaikat Jibril (makhluk berdimensi 9) beserta malaikat lainnya sebagai pemandu perjalanan suci tersebut.   Dipilihnya malaikat sebagai pengiring perjalanan Rasulullah SAW tersebut adalah dimaksudkan untuk mempermudah perjalanan melintasi ruang waktu.


🌺SELAIN Jibril  dan kawan-kawan, dihadirkan juga kendaraan khusus bernama Buraq, makhluk berbadan cahaya dari alam malakut.  Perjalanan dari kota Mekah ke Palestina berkendaraan Buraq tersebut ditempuh dengan kecepatan cahaya, sekitar 300.000 kilometer per detik.


🌺 ISRA MIKRAJ, sebuah perjalanan dahsyat dengan mengarungi ruang angkasa menembus gugusan bintang dan galaksi yang jauhnya miliaran tahun perjalanan cahaya hingga mencapai langit ketujuh  hanya dilakukan dalam waktu semalam.


🌺 PADA malam Isra Miraj, Rasulullah SAW  tidak hanya mampu mengarungi seluruh alam semesta yang masih termasuk langit pertama, yang baru diketahui umat manusia berdiameter sejauh 28 miliar tahun perjalanan cahaya.  Akan tetapi,  juga langit kedua hingga ketujuh hanya dalam waktu semalam atas kehendak Allah, pencipta seluruh ruang angkasa alam semesta.


🌺 SEMUA itu bisa terjadi, walau  tampaknya  tidak masuk akal.  Sebab,  semua itu atas  kehendak Allah. Bukan tidak  masuk akal, melainkan  kemampuan akal manusia sangatlah terbatas.  Sampai akhir zaman ribuan atau jutaan tahun mendatang, teknologi ruang angkasa supermodern sekalipun mustahil mampu melakukan perjalanan mengarungi angkasa luar sampai mampu menembus langit pertama.


🌸 *_SEMOGA Allah  senantiasa ridho menganugerahkan  kepada kita semua:  kesehatan. keselamatan,  rahmat, berkah, umur panjang, rezeki halal, ampunan atas dosa kita,   serta  kemudahan mengarungi kehidupan._*

Posting Komentar

0 Komentar